Rumah Sama, Harga Berbeda. Kok Bisa?

Ilustrasi di atas mungkin pernah terbayang di pikiran kamu saat sedang survei harga rumah di developer di kota kamu. Bagaimana bisa rumah dengan spesifikasi bahan yang sama, tipe yang sama, dan luas lahan yang hampir sama, tapi harganya berbeda?

Yang perlu kamu ketahui adalah ada hal-hal yang mempengaruhi harga sebuah rumah, di antaranya:

  1. Spesifikasi Bangunan
  2. Luas Tanah
  3. Tipe Rumah
  4. Fasilitas, dan
  5. Lokasi

 

Dowload Profil Proyek Ahsana

 

Bagaimana faktor di atas mempengaruhi perbedaan harga

Spesifikasi bangunan, luas tanah, dan tipe rumah memberikan pengaruh pada penetapan harga pokok penjualan rumah. Umumnya, biaya yang dikeluarkan dalam menyediakan keempat faktor ini dihitung untuk mendapatkan biaya produksi. Sehingga nominalnya bersifat tetap, tidak mudah berubah-ubah. Dengan kata lain, selama harga material suatu tempat cenderung sama, maka biaya produksi tiap developer bisa dikatakan akan serupa.

Sementara untuk faktor keempat dan kelima tidak berpengaruh pada biaya produksi, melainkan pada nilai properti. Nilai properti adalah suatu hal yang didapatkan oleh user (pembeli) ketika membeli properti itu. Baik bersifat materi ataupun secara psikologi.

 

Faktor penentu perbedaan harga rumah

Pada fasilitas kawasan perbedaaannya dapat dilihat lebih mudah. Karena perumahan yang memiliki fasilitas sedikit tentunya memiliki harga yang berbeda dengan perumahan dengan fasilitas yang lebih lengkap. Sementara pada faktor lokasi, perumahan yang lebih dekat dengan pusat kota dinilai lebih menguntungkan. Ini karena aksesibilitas dan mobilitas calon pembeli akan ikut terdampak. Faktor kelima ini lah yang paling menentukan mahal tidaknya harga rumah.

Semakin dekat dengan pusat kota dan pusat kegiatan masyarakat, semakin mahal pula harganya.

 

Kesimpulan jika ingin membeli rumah

Pastikan tiga hal berikut sebelum memutuskan untuk membeli rumah:

  • Tujuan; apakah untuk ditempati, disewakan, atau untuk investasi
  • Kebutuhan; apakah perlu lokasi tengah kota atau tidak, berapa luas yang ideal, berapa range harga yang sesuai kemampuan
  • Potensi Wilayah; bagaimana kondisi wilayah sekitar perumahan, apakah berpotensi untuk menjadi kawasan baru yang berkembang atau tidak

Dengan memperhatikan tiga hal tadi, kamu akan lebih mudah menentukan mana properti yang cocok dengan kebutuhanmu. Sehingga akan lebih meminimalisir kemungkinan kerugian jangka panjang.

More to explorer

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Angsuran Anda
Kami yang Bayar

Full selama 1 Tahun!

Promo terbatas. Segera daftarkan diri Anda di bawah:

Kirim Pesan
Tanya Anggi
Assalamu'alaikum Mbak Anggi.
Saya baru saja dari website Ahsana.
Boleh tanya-tanya dulu mbak?